You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin KPKP Lakukan Pembinaan Terhadap 327 Jakprenuer Sepanjang Tahun 2020
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Sudin KPKP Kepulauan Seribu Bina 327 Jakpreneur Baru di 2020

Sebanyak 327 Jakpreneur baru menjadi binaan Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (Sudin KPKP) Kepulauan Seribu di tahun 2020. Jumlah tersebut melebih target ditetapkan tahun ini sebanyak 306 Jakpreneur.

Bisa terus berkembang 

Kepala Seksi Pertanian dan Ketahanan Pangan Sudin KPKP Kepulauan Seribu, Parsan mengatakan, sebanyak 320 Jakpreneur telah mengikuti tahapan pelatihan (P2). Meningkat dibandingkan tahun 2019 dengan 285 Jakpreneur yang mengikuti P2.

"Mayoritas Jakpreneur ini bergerak di sektor perikanan seperti, produk olahan ikan, cumi, rajungan dan kepiting. Selain itu, ada juga di sektor pertanian dengan berbagai olahan sukun," ujarnya, Minggu (3/1).

Sudin PPKUKM Kepulauan Seribu Bina 1.673 Jakpreneur

Parsan menjelaskan, Sudin KPKP Kepulauan Seribu telah menyiapkan pendamping yang berkompeten di setiap pulau permukiman untuk pembinaan, pelatihan, pendampingan usaha serta praktik pembuatan produk dan kemasan.

"Kami juga melakukan pendampingan dalam akses permodalan dan administrasi keuangan," terangnya.

Ia berharap, berbekal pelatihan dan pengetahuan yang telah diberikan, seluruh Jakprenuer bisa lebih berkembang dan mampu menjadi motor peningkatan perekonomian serta ketahanan pangan di Kepulauan Seribu.

"Kami ingin kompetensi Jakprenuer meningkat bisa terus berkembang dan menyerap lebih banyak tenaga kerja," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 45 Personel Gulkarmat Jaksel Berhasil Padamkan Kebakaran di Lenteng Agung

    access_time22-04-2024 remove_red_eye5826 personTiyo Surya Sakti
  2. Pasar Murah di Kelurahan Pasar Minggu Diserbu Warga

    access_time24-04-2024 remove_red_eye2912 personTiyo Surya Sakti
  3. Sembilan Kendaraan Ditindak di Kembangan

    access_time22-04-2024 remove_red_eye2839 personTP Moan Simanjuntak
  4. Pengelola Terminal Kampung Rambutan Lakukan Pembinaan Sopir Taksi Offline

    access_time22-04-2024 remove_red_eye2782 personNurito
  5. Satgas SDA Bersihkan Saluran Air di Terminal Pulogadung

    access_time25-04-2024 remove_red_eye2380 personNurito